Apple sebagai rajanya Tablet PC rupanya sedikit gusar setelah Google mengumumkan tablet Nexus 7 yang dibanderol 199 dollar AS atau kurang dari Rp 2 juta.
Apple disebut tengah menyiapkan perangkat iPad Mini yang akan dihargai 299 dollar AS (sekitar Rp 2,8 juta). Hal tersebut disampaikan lewat hasil analisis peneliti Pacific Crest Andy Hargreaves, seperti dilansir oleh Mashable.
Setelah terus menerus diterpa rumor soal keberadaan produk komputer tablet berukuran kecil, Apple akhirnya resmi memperkenalkan iPad Mini yang memiliki ukuran layar 7,9 inci.
Dari sisi desain, tebal iPad Mini hanya 7,2mm dibalut oleh materi alumunium. iPad Mini berbobot 300 gram, lebih ringan 53% dibandingkan new iPad.
Apple memangkas tepi samping layar pada iPad Mini, sehingga tablet ini nampak lebih ramping. Namun, tepi atas dan bawah layarnya tetap didesain tebal.
"Bukan hanya iPad yang lebih kecil, ini merupakan produk dengan desain yang benar-benar baru," kata pejabat Apple Phil Schiller saat memperkenalkan iPad Mini.
Layar iPad Mini dibekali resolusi 1024 x 768. Ia menggunakan prosesor dual core A5, kamera 5MP, dan telah menggunakan dock konektor baru berukuran 8 pin. iPad Mini tersedia dalam model Wi-Fi, dan Wi-Fi plus jaringan seluler.
Untuk media penyimpanan data, tersedia versi 16GB, 32GB, dan 64GB. iPad Mini sudah bisa dipesan mulai Jumat pekan ini, dan mulai dikirimkan pada 2 November mendatang ke 34 negara. Sayang, Indonesia tidak masuk dalam daftar 34 negara tersebut.
Spesifikasi lengkap tablet iPad Mini
- GENERAL 2G Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 - A1454/ A1455
- CDMA 800 / 1900 / 2100 - A1455
- 3G Network HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100 - A1454/ A1455
- 4G Network LTE 700 MHz Class 17 / 1700 / 2100 - A1454
- LTE 700 / 850 / 1800 / 1900 / 2100 - A1455
- SIM Nano-SIM
- Announced 2012, October
- Status Coming soon. Exp. release 2012, November
- BODY Dimensions 200 x 134.7 x 7.2 mm (7.87 x 5.30 x 0.28 in)
- Weight 312 g (11.01 oz)
- DISPLAY Type LED-backlit IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
- Size 768 x 1024 pixels, 7.9 inches (~162 ppi pixel density)
- Multitouch Yes
- Protection Oleophobic coating
- SOUND Alert types N/A
- Loudspeaker Yes
- 3.5mm jack Yes
- MEMORY Card slot No
- Internal 16/32/64 GB storage, 512 MB RAM
- DATA GPRS Yes
- EDGE Yes
- Speed DC-HSDPA, 42 Mbps; HSDPA, 21 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps, LTE, 100 Mbps; Rev. A, up to 3.1 Mbps
- WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band
- Bluetooth Yes, v4.0 with A2DP, EDR
- USB Yes, v2.0
- CAMERA Primary 5 MP, 2592x1944 pixels, autofocus
- Features Geo-tagging, touch focus, face detection
- Video Yes, 1080p@30fps, video stabilization
- Secondary Yes, 1.2 MP, 720p@30fps, face detection, videocalling over Wi-Fi or Cellular
- FEATURES OS iOS 6
- Chipset Apple A5
- CPU Dual-core 1 GHz Cortex-A9
- GPU PowerVR SGX543MP2
- Sensors Accelerometer, gyro, compass
- Messaging iMessage, Email, Push Email, IM
- Browser HTML (Safari)
- Radio No
- GPS Yes, with A-GPS support and GLONASS
- Java No
- Colors Black/Slate, White/Silver
- - Siri natural language commands and dictation
- - iCloud cloud service
- - Twitter and Facebook integration
- - Maps
- - Audio/video player/editor
- - Image viewer/editor
- - Voice memo
- - TV-out
- - Document viewer
- - Predictive text input
- BATTERY Standard battery, Li-Po (16.3 Wh)
- Stand-by
- Talk time Up to 10 h
Tidak ada komentar:
Posting Komentar